Manchester United Menang atas Crystal Palace

Posting Komentar

CRISTIANO Ronaldo memberi respons setelah Manchester United menang 1-0 atas Crystal Palace di pekan ke-15 Liga Inggris 2021-2022, Minggu 5 Desember 2021 malam WIB. Pesepakbola 36 tahun itu optimistis Manchester United bakal terus berkembang di bawah asuhan sang pelatih anyar, Ralf Rangnick.



 Laga Manchester United vs Crystal Palace merupakan pertandingan perdana Ralf Rangnick memimpin skuad Setan Merah. Bermain di hadapan penggemar sendiri memberikan dorongan motivasi untuk para pemain The Red Devils –julukan Manchester United


Namun, Manchester United kesulitan mencetak gol pada babak pertama. Gol yang dinanti baru hadir di babak kedua melalui Fred di menit ke-77 setelah memanfaatkan assist Cristiano Ronaldo. Seusai pertandingan, Cristiano Ronaldo mengirimkan pesan melalui akun Instagram-nya, @cristiano. Ia mengatakan Manchester United melangkah sedikit demi sedikit menujuk kebangkitan. 

"Selangkah demi selangkah, kami mendukung United," kata Ronaldo Cristiano Ronaldo di akun Instagram-nya, Senin (6/12/2021). BACA JUGA: Manchester United Menang atas Crystal Palace, Ini Penilaian Ralf Rangnick kepada Cristiano Ronaldo Sebagaimana diketahui, Manchester United sebelumnya menelan hasil buruk di bawah kendali Ole Gunnar Solskjaer.


 Namun, sejak pelatih asal Norwegia resmi meninggalkan Old Trafford, The Red Devils berhasil bangkit dengan meraih dua kemenangan dalam tiga laga terkini di Liga Inggris 2021-2022.


Tambahan tiga poin membuat Manchester United berada di posisi ketujuh dengan mengemas 23 poin, dan tertinggal dari 12 angka dari rival sekota mereka yaitu Manchester City di puncak klasemen Liga Inggris 2021-2022


Kemenangan kali ini merupakan menjadikan modal penting The Red Devils sebelum menghadapi Young Boys di matchday terakhir Grup F di Liga Champions 2021-2022, Kamis 9 Desember 2021 dini hari WIB. Ads by


Hanya saja, laga ini sudah tak berpengaruh bagi Manchester United. Sebab, Manchester United sudah dipastikan lolos ke 16 besar Liga Champions 2021-2022 dengan status juara grup.


Silahkan check update skor bola terlengkap hanya di '' Live score bola ''

Related Posts

Posting Komentar